Para penjahat cyber merancang jutaan “bots” peranti lunak untuk mengumpulkan password dengan harapan untuk mengakses informasi pribadi. “Bots” bekerja secara otomatis dan secara terus-menerus berusaha untuk memecahkan password Anda, contohnya dengan satu persatu menggunakan setiap kata di kamus yang umum digunakan, dan akhirnya berhasil membuka sebuah account. Kapanpun Anda menciptakan account online baru, pertimbangkan hal-hal berikut:
- Harus seberapa amankah password saya? Akses kepada account surat elektronik dan rekening keuangan Anda adalah hal yang paling kritikal, oleh karena itu password Anda untuk account ini harus tidak dapat ditebak, oleh komputer sekalipun. Jika account ini sekedar untuk post respon di forum, maka account yang digunakan pun tidak perlu terlalu kompleks.
- Bagaimana saya mengingat password yang sulit? Meskipun kerumitan password adalah kunci utamanya, namun masih sangat mungkin untuk menciptakan password yang kuat dan mudah diingat. Cobalah mengganti angka dengan huruf atau sesuatu yang dekat di hati Anda, dan buatlah kata sandi Anda lebih panjang dari 8 karakter. Sebuah kata sandi dengan 8 karakter yang disusun dari kombinasi angka dan huruf memiliki lebih dari satu triliun kombinasi yang berbeda, dan akan lebih sulit untuk dipecahkan!
- Ciptakan kata sandi “sekali pakai”! Ini tidak terlalu sulit. Jangan gunakan password yang sama untuk account penting dan account yang bersifat hiburan. Untuk account dengan tingkat prioritas yang lebih rendah, seperti untuk posting komentar di forum, gunakanlah password “sekali pakai”.
- Perbarui password Anda secara berkala.
- Lindungi SEMUA password Anda dari semua orang. Ya, ini termasuk keluarga dan teman-teman Anda. Menjaga kerahasiaan password Anda merupakan langkah yang sangat penting dalam melindungi seluruh asset online Anda.
- Hapus semua file history setelah anda offline, terutama jika anda menggunakan internet di tempat umum, misalnya; warnet, kampus atau kantor. (deliusno)